Rabu, 20 Oktober 2010

MENGURANGI PERTUMBUHAN GIGI KELINCI SECARA BERLEBIHAN

Gigi kelinci lama-kelamaan akan mengalami pertumbuhan, untuk mengatasi masalah ini harus di sediakan suatu media yang nantinya akan digunakan sebagai pengerat. Ini sangat penting sekali untuk mengurangi pertumbuhan gigi kelinci yang tidak terkendali. Oleh karena itu sebaiknya kandang harus semi besi/setrimin besi, tujuannya adalah untuk bahan pengerat kelinci tersebut. Dan apabila terpaksa seluruhnya setrimin nanti di dalam kandang harus di beri media kayu.

Akan tetapi ada sebagian orang kalau kelinci mengerat kandangnya akan marah dan akan melampiaskannya terhadap kelinci, itu merupakan tindakan yang salah dan keliru.


0 komentar:

Posting Komentar